Trik Sulap Menebak kertas Bertuliskan Nama Bunga

Dengan trik sulap ini, seorang pesulap bisa menebak tiga tulisan yang berbeda pada tiga sobekan kertas.


BAHAN YANG DIPERLUKAN:
Selembar kertas
Pena atau pensil

PERSIAPAN:
Tidak ada persiapan khusus dalam trik ini

CARA BERMAIN:
Ajak satu orang dari penonton untuk maju ke depan.
Berikan dia selembar kertas. Suruh ia melipat kertas tersebut menjadi tiga lipatan.
Suruh lagi dia menuliskan pada lipatan atas sebuah nama KOTA. Lalu di lipatan tengah menuliskan sebuah nama BUNGA. Dan di lipatan terakhir sebuah nama BINATANG.
Setelah ia selesai menulis, Suruh dia merobek kertas menjadi tiga tepat pada lipatan-lipatan kertas. Lalu memberikannya kepada Anda.
Letakkan ketiga sobekan kertas di dalam sebuah kotak. Tugas Anda merogoh ke dalam dan menebak satu kertas yang bertuliskan nama binatang sebelum kertas ditunjukkan

RAHASIANYA:
Untuk menebak kertas yang bertuliskan nama bunga tanpa melihat, Anda cukup meraba sisi kertas, Carilah kertas yang pada kedua sisinya kasar bekas sobekan, Karena penonton tadi menulis nama bunga di bagian lipatan tengah yang tentunya di kedua sisinya telah disobek.



Pelet Bulu Perindu
Pelet Dari Jarak Jauh Nan Ampuh
Gebetan Anda Kembali Rindu Lagi, Tanpa ritual
Klik di sini
Pesan WhatsApp: 62895-35644-0040 Bersponsor -

>